9 Cara Modifikasi Motor Keren & Murah

19 Oktober 2020



Punya motor keren pasti  adalah impian anak – anak muda. Maka dari itu, banyak dari mereka yang kemudian berniat untuk memodifikasi motor yang mereka miliki. Meski spesifikasi dari bawaan pabriknya sudah mumpuni, memodifikasi motor masih banyak dilakukan agar makin kencang dan oke saat digunakan.

Apabila kamu punya sepeda motor bebek, terdapat berbagai cara yang mudah untuk melakukan modifikasi pada motor kesayangan. Cara modifikasi motor ini bahkan bisa dilakukan sendiri. Bagaimana cara modifikasi motor jadi lebih keren dengan biaya yang terjangkau?

Simak 9 cara modifikasi motor secara lebih lengkapnya dan ringkasannya berikut ini.

1. Kurangi Berat Piston

Buat para pecinta otomotif, nama piston pasti sudah tak asing lagi. Komponen ini memang berpengaruh besar terhadap kinerja mesin. Mengatur kinerja piston agar pas harus ekstra hati – hati dan dengan catatan harus sesuai dengan semuanya agar modifikasi motor berhasil.

2. Kurangi Volume Ruang Bakar

Selanjutnya cara modifikasi motor agar lajunya bisa lebih kencang, bisa dengan cara mengurangi volume ruang bakar yang ada di titik mati atas. Lokasi ini adalah tempat bertemu antara piston dan silinder atau yang biasa disebut ruang kompresi. Cara untuk mengurangi ruang bakarnya bisa dengan bubut silinder atau gerinda, namun perlu perhitungan yang matang. Tentu saja agar hasil akhir akan sesuai dengan yang diharapkan dan tidak bertabrakan.

3. Ubah Ukuran Gear

Apabila ingin motor melaju lebih kencang, bisa pula bermain modifikasi pada gear roda. Misalnya, dengan mengganti ukuran gear roda jadi lebih kecil, ambil contoh jika gear motor berukuran 46 dan 15 dapat diganti dengan ukuran 45 dan 13. Namun, untuk ukuran gear roda akan sangat berpengaruh pada jalanan lurus sehingga kemungkinan jadi lebih lemah saat bertemu jalanan yang menanjak.

4. Ganti Knalpot Racing

Cara lain dalam modifikasi motor bisa dengan mengganti knalpot standar dengan knalpot racing. Ini popular dilakukan karena berpengaruh terhadap performanya yang jadi lebih berbeda karena mampu melaju lebih cepat. Namun perlu diperhatikan saat memilih knalpot racing, carilah yang tingkat kebisingannya tidak terlalu keras sehingga tidak menyebabkan polusi suara.

5. Atur Gear Ratio

Terdapat banyak cara dalam modifikasi motor, salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan bermain gear ratio. Gear ratio terletak pada bagian dalam mesin dan untuk memodifikasinya perlu melihat juga ukuran gear rodanya. Hal tersebut agar bisa menghitung perbandingan antara gear ratio dan gear rodanya, sebab semakin kecil gear ratio, performa motor akan jadi semakin kencang.

6. Gunakan Bahan Bakar Berkualitas

Beberapa orang menganggap remeh pemilihan bahan bakar untuk motor kesayangannya. Padahal, jenis bahan bakar begitu berpengaruh terhadap kinerja mesin. Dengan kata lain, bahan bakar yang berkualitas akan membuat performa dan kinerja mesin jadi lebih sempurna. Sebagai pilihan yang tepat, sebaiknya gunakan bahan bakar misalnya pertamax untuk bahan bakar motor kesayangan.

7. Ubah Noken AS

Noken AS juga merupakan komponen yang fungsinya berpengaruh terhadap kinerja mesin. Untuk memodifikasi komponen ini, semua harus perhitungkan secara benar agar hasilnya tidak salah. Sebelum modifikasi motor dengan cara ini, alangkah baiknya melakukan konsultasi pada yang lebih ahli.

8. Ganti Karburator

Karburator adalah komponen yang perlu diperhatikan karena sebagai tempat antara bahan bakar dan angin dalam melakukan proses pembakaran. Maka dari itu, apabila ingin memodifikasi karburator motor, disarankan untuk mengganti karburator dengan yang kualitasnya lebih bagus daripada bawaan pabrik.

9. Ganti CDI Motor

Untuk cara modifikasi motor yang terakhir, bisa dengan cukup mengganti CDI motor kesayangan. Meski tampak sepele, komponen yang satu ini perannya terbilang sangat penting terhadap kinerja mesin. Gantilah dengan CDI yang punya kualitas oke agar performa motor kesayangan juga lebih kencang.

Nah itulah 9 cara modifikasi motor yang bisa kamu lakukan terutama dengan budget ringan. Beberapa cara tersebut dapat dikatakan sangat mudah, namun alangkah baiknya bila melakukannya di bengkel yang kualitasnya sudah terbukti agar hasilnya tidak mengecewakan.



©2009-2023 gadoga.com - luF
Disclaimer | Kebijakan Privasi