Mengatasi "Your Connection Is Not Private" Di Google Chrome
05 September 2015
Apakah Anda sedang membuka website menggunakan browser Google Chrome tetapi halaman seperti lama sekali loading-nya, di bagian alamat website ada seperti tanda silang dan setelah itu tiba-tiba muncul tulisan: Your Connection Is Not Private, attackers might be trying to steal your information, dst..?
Bila ya, maka sebagian besar kasus itu hanya karena salah setting tanggal dan hari di komputer atau laptop Anda. Kadang-kadang bisa terjadi kalau laptop mengalami mati mendadak (batre tiba2 tercabut) atau bisa juga karena baterai di motherboard PC sudah lemah yang menyebabkan pengaturan tanggal selalu ter-reset ke awal saat komputer dimatikan.
Cara mengatasi Your Connection Is Not Private?
Cara #1: Pastikan jam, tanggal dan hari di komputer Anda sudah benar
Kalau waktu-nya ngaco, maka perlu di atur dengan cara sebagai berikut:
- Klik pada bagian kanan bawah layar monitor yang ada tulisan tanggal dan hari
- Klik Change Date & Time Settings..
- Nanti akan muncul gambar jam > klik Change date & Time
- Tinggal klik pada tanggal, hari, tahun dan juga jam yang benar, setelah itu klik OK
Pastikan Tanggal dan Jam Benar
Catatan: Kalau tanggal dekstop komputer Anda selalu tidak benar / kembali ke beberapa tahun lalu setelah komputer dimatikan, ini dikarenakan baterai di motherboard yang sudah lemah. Untuk mengatasinya, maka sebaiknya baterai diganti dengan yang baru. Harganya tidak terlalu mahal, mulai dari 20 ribuan sampai 50 ribuan (tergantung tempat).
Cara #2: Pastikan koneksinya tidak terblokir oleh anti virus
Terkadang antivirus atau firewall memblokir SSL Certificates dari website tertentu. Untuk itu cek di aplikasi antivirus / firewall Anda apakah ada fitur untuk scan link https (scan SSL Connection). Kalau Ada, coba dimatikan dulu dan tes lagi koneksinya apakah sudah normal atau belum.
Hanya saja, pastikan website yang ingin dibuka adalah benar-benar aman / tidak berbahaya. Karena dengan mematikan perlindungan maka Anda lebih rentan untuk diserang oleh virus atau hacker.
Cara #3: Hiraukan peringatan dan tetap kunjungi website
Cara ini bisa dilakukan jika Anda merasa yakin website yang dituju benar-benar aman. Berikut caranya:
- Saat ada muncul tulisan Your Connection is Not Private > klik Advanced
- Lalu cari dan klik dibawah tulisan tersebut ada keterangan: Proceed to (nama website) (unsafe)
Setelah klik Proceed to.. , Anda akan diteruskan untuk membuka halaman website yang dituju, namun sekali lagi diingatkan bahwa cara ini tidak aman karena bisa jadi halaman web yang dibuka berbahaya (bervirus, mencuri identitas, dsb).
Demikianlah info cara mengatasi "Your Connection is not private" di browser Google. Semoga bermanfaat - salam, gadoga.com
Jika dirasa artikel ini berguna, silahkan di share / dibagikan
Kembali ke atas 🚀